www.ansh77.blogspot.com - Sekedar Memungut yang Terserak -

Minggu, 14 November 2010

Materi Microsoft Power Point (1)

Pengenalan


Microsoft Power Point adalah salah satu program aplikasi dari paket aplikasi Microsoft Office yang dikeluarkan oleh Microsoft Corp. Sebelumnya, kalian sudah mengenal aplikasi Microsoft Word yang berfungsi sebagai aplikasi pengolah kata; untuk membantu pembuatan surat-menyurat, dokumen, dan lain sebagainya. Kalian juga sudah mengenal aplikasi Microsoft Excel yang berfungsi sebagai aplikasi pengolah data; untuk membantu pembuatan data dalam bentuk tabel, data keuangan, data pelaporan,data statistik, dan lain sebagainya.
Aplikasi Microsoft Power Point adalah aplikasi yang berfungsi untuk membantu pembuatan dan pengolahan bahan presentasi. Dengan menggunakan Power Point, bahan presentasi dapat kita buat dengan cepat, mudah, dan indah. Sebelum kita menjalankan Power Point, ada baiknya kita mengenal dulu apa yang dimaksud dengan presentasi.

Apa itu Presentasi ?
Presentasi adalah usaha untuk menyampaikan suatu informasi (data). Dalam dunia usaha, presentasi merupakan salah satu cara untuk menyampaikan informasi. Misal, mengenalkan produk baru, melaporkan hasil penjualan, merencanakan penjualan, melaporkan neraca keuangan, dan lain sebagainya.
Dalam melakukan presentasi, biasanya kita membutuhkan bantuan berupa kerangka presentasi, agar penyampaian kita sebagai penyaji dapat dimengerti dan dipahami dengan baik oleh audiens. Presentasi yang dilakukan dengan mengabaikan kerangka presentasi dikhawatirkan akan berlangsung bertele-tele dan terlalu lama, sehingga membosankan bagi audiensnya. Atau, juga khawatir terlalu singkat, sehingga audiens malah tidak memahami materi yang disampaikan. Sekali lagi, diperlukan kerangka presentasi (outline) untuk mengefektifkan penyampaian materi presentasi.
Dewasa ini, kerangka presentasi bisa kita buat dengan menggunakan teknologi komputer, salah satunya menggunakan aplikasi Microsoft Power Point. Dengan Power Point, kerangka presentasi dibuat dalam bentuk slide presentasi. Slide inilah yang kemudian disodorkan kepada audiens. Dahulu, untuk menyampaikan isi slide, biasa dipergunakan OHP (Over Head Projector) dan plastik transparan. Caranya, slide dicopy ke plastik / film transparan, lalu plastik dimasukkan ke proyektor yang langsung menampilkannya ke tembok atau layar. Bila slide yang digunakan banyak, maka kita harus berulang-ulang memasukkan dan mengeluarkan plastik-plastik transparan itu satu per satu ke dalam proyektor.
Saat ini, dengan bantuan LCD Projector, kita bisa tidak menggunakan film / plastik transparan lagi. Materi presentasi yang dihasilkan di program Power Point dapat langsung dihubungkan dari komputer / notebook ke LCD Projector
Kita bisa membuat slide presentasi sebagus dan semenarik mungkin, agar audiens merasa tidak bosan dan tertarik untuk mendengarkan presentasi kita.
Untuk membuat presentasi yang menarik, berikut adalah beberapa tips yang bisa membantu :
1.      Usahakan gunakan kata-kata dan kalimat yang singkat dan efektif di tiap slide, sehingga slide tidak penuh oleh tulisan. Biasanya, kerangka presentasi diformat dalam bentuk point-point.
2.      Font jangan terlalu kecil, dikhawatirkan tidak terbaca oleh audiens yang ada di belakang.
3.      Gunakan hiasan dan gambar-gambar yang indah dan sesuai dengan materi presentasi.
4.      Berikan satu-dua contoh untuk konsep atau materi yang sulit dijelaskan.

Membuka Power Point
Icon Power Point
Cara I    :     Klik 2 X shortcut Power Point bila ada di layar desktop Windows.
Cara II   :     Klik Start è All Programs è Microsoft Power Point
Setelah itu, barulah kita bisa membuat presentasi menggunakan Power Point.
Sebelum membuat presentasi, ada baiknya kita mengenal terlebih dahulu bagian-bagian layar kerja Microsoft Power Point berikut ini :




 Membuat Presentasi dengan Power Point
1.      Saat pertama kali membuka Power Point, maka kita akan dihadapkan pada tampilan layar kerja seperti di atas. Untuk langsung memasukkan data presentasi, pada slide area, kliklah kotak yang terdapat bacaan Clik to Add Tittle untuk mengetikkan data presentasi yang diinginkan.
2.      Setelah data diketikkan, kamu dapat memformat tulisan pada data tersebut (ditebalkan, diperbesar, diwarnai, dsbgnya).
3.      Setelah itu, kamu dapat melakukan langkah-langkah pengaturan slide sebagai berikut :

A.  Mengganti / Memilih Gambar Latar (Background)
1.      Menggunakan Design Template (Pola rancangan background yang dimiliki Power Point)
Caranya :   
1.   Klik pada Slide yang ingin diberikan gambar latar
2.   Klik menu Format è Slide Design, akan muncul panel design background di sebelah kanan slide area.
3.   Untuk memberlakukan template yang sama pada semua slide, klik kiri pada salah satu  template tersebut.
4.   Untuk memberlakukan satu template pada slide yang aktif, klik kanan pada template yang dipilih, lalu pilihlah : Apply to Selected Slide
2.      Menggunakan Background Warna / Gambar Pilihan Sendiri
         Caranya :   
1.   Klik pada Slide yang ingin diberikan gambar latar
2.   Klik menu Format è Background
3.   Pilih warna background yang diinginkan. Jika ingin warna dan gambar lainnya, klik Fill Effect. Pilih salah satu tab dari empat tab yang ada :
a.   Gradient : Untuk memadukan beberapa warna
b.   Texture : Untuk memilih warna tekstur yang disediakan
c.   Pattern : Untuk memilih pola yang disediakan
d.   Picture : Untuk memilih gambar yang diinginkan, dengan mengklik tombol Select Picture, lalu pilih lokasi gambar
Setelah selesai, klik OK !
4.   Klik tombol Apply, maka gambar akan dijadikan background Slide tersebut. Jika gambar akan dijadikan backgorund untuk semua slide, klik Apply All.

B.  Mengganti Layout (Tata Letak) Slide
Jika ada ketidaksesuaian / kesalahan antara layout yang kita telah pilih dengan kerangka slide yang telah kita susun, kita dapat mengganti layout tersebut agar cocok dengan kerangka slide. Caranya :
1.      Klik slide yang ingin diganti layoutnya
2.      Klik menu Format è Slide Layout, akan muncul panel Apply Slide Layout di sebelah kanan slide area.
3.      Carilah bentuk / layout yang diinginkan, lalu kliklah layout tersebut untuk mengganti layout pada slide yang aktif.

Membuat Slide Baru
Biasanya, suatu presentasi memerlukan beberapa slide untuk mendukung pemaparan. Untuk itu, kita perlu untuk menambahkan satu atau beberapa buah slide setelah selesai mengerjakan slide yang pertama. Untuk menambahkan slide baru, caranya adalah :
1.      Klik menu Insert
2.      Klik perintah New Slide
Atau, bisa juga dengan menekan tombol Ctrl M.
Ingat !! Menambah slide berarti menambah kertas baru, bukan membuat presentasi baru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar